Selamat Datang Di Blog Sederhana http://andylaoe.blogspot.com | Semoga Artikel-Artikel Yang Ada Bisa Bermanfaat | Terima Kasih Atas Kunjungannya.

Kamis, 19 Juli 2012

Pin It

Widgets

KakaoTalk yang populer di Korea siap rilis di Indonesia



andylaoe.blogspot – KakaoTalk, sebuah aplikasi messaging platform smartphone seperti Skype kini siap dirilis di Indonesia. KakaoTalk bukan hanya sekedar aplikasi pesan. KakaoTalk memiliki lebih dari 50 juta pengguna terdaftar secara global dan telah memiliki fitur lain yang terus berkembang di luar layanan pesan. Di Korea, tempat dimana KakaoTalk sangat populer ini memiliki 4 model bisnis (dan API) untuk mendukung platform tersebut. Model bisnisnya adalah Plus Friend AdvertisingDigital ItemMobile Commerce dan Game Center.  Mari kita pahami keempat fitur KakaoTalk secara lebih lanjut pada artikel di bawah ini.


1. Melalui fitur Plus Friends (semacam follower di Twitter dan Subscribe di Facebook), Anda dapat menerima update dari selebriti favorit, berita baru,  info acara, promosi dan TV ShowJadi jika Anda berlangganan (subscribe) salah satu  idola Kpop katakanlah SNSD yang memiliki 1 Juta Plus Friends (Plus Friends terbanyak di industri Kpop), maka Anda bisa mengetahui promosi dan berita terbaru tentang SNSD untuk pertama kalinya. Pada channel Plus Friends SNSD ini, Anda akan bisa melihat video penampilan mereka, foto-foto Selca (Self Camera) mereka, dan pesan video dari para member untuk para penggemarnya. Wajar saja, jika Kakao sangat populer di Korea.
2. Digital Item adalah semacam item mall atau barang online sperti emotikon kecil dan sticker yang bisa digunakan untuk berkomunikasi dengan teman-teman yang lain. Beberapa disediakan secara gratis, tetapi kebanyakan tersedia dengan sistem beli, seharga USD 0.99 untuk satu set.
3. Mobile Commerce adalah hal menarik yang ditawarkan KakaoTalk, sebuah platform belanja dan berbagi yang sungguh populer di Korea, misalnya: Anda mendapat kupon diskon untuk barang yang Anda belanjakan, kemudian Anda membayar secara langsung di platform Kakao. Kupon yang Anda dapatkan bisa digunakan oleh teman Anda di Kakao hanya dengan menunjukkan kupon dari Anda ke kasir. Di Korea hal ini bisa berjalan lancar namun beberapa hal akan berbeda di Indonesia karena kasir belum mencatat transaksi dengan ponsel sebagai alat bantu.
4. Game Center adalah sebuah update paling baru dari fitur KakaoTalk dan akan diperkenalkan bulan Juli ini. Sebuah layanan dimana Anda dapat memainkan game bersama teman Anda di dalam KakaoTalk.
Saat ini, KakaoTalk telah tersedia di sebagian besar platform smartphone, termasuk Android, iOS, BlackBerry dan kini Windows Phone. KakaoTalk kini menargetkan pasar baru untuk ditaklukkan. Target pertama mereka adalah negara tetangga mereka, Jepang dan target kedua adalah negara-negara di Asia Tenggara dengan Indonesia sebagai target utama karena jumlah populasinya yang sangat besar dan potensial dalam adopsi teknologi.
Rencana penetrasi masuk ke pasar Indonesia akan dilakukan KakaoTalk yang berkolaborasi dengan seniman digital lokal, jaringan bisnis lokal dan selebritis lokal untuk memperkenalkan layanan ini di Indonesia. Tentu saja, artis K-Pop yang telah memiliki banyak penggemar di Indonesia akan diikutsertakan juga. Tentu saja ini menjadi kesempatan untuk para developer lokal sebagai lahan dan peluang baru di platform KakaoTalk.
So, dari sekarang Anda harus belajar bahasa Korea, mungkin suatu hari Anda bisa hangout di KakaoTalk dan mengobrol dengan idola Kpop kesayangan Anda seperti Super Junior, SNSD dan Shinee.

Please Share it! :)

Kindly Bookmark this Post using your favorite Bookmarking service:
Technorati Digg This Stumble Stumble Facebook Twitter
BLOG SEDERHANA

0 komentar:

Posting Komentar

:a   :b   :c   :d   :e   :f   :g   :h   :i   :j   :k   :l   :m   :n   :o   :p   :q   :r   :s   :t

Terima kasih atas kunjungannya, Semoga artikel di atas bisa bermanfaat.

Silakan komentar sesuai dengan artikel yang di sajikan!!!!
terima kasih.


andylaoe.blogspot.com

Blog Teman

ALT/TEXT GAMBAR
 

About Me

Recent Posts

Recent Comments

| Blog Sederhana © 2012. All Rights Reserved | Template Style by Blog Sederhana .com | email adittia.wibowo@gmail.com | Back To Top |